Kamis, 29 Juli 2010

Tips dan Trik Anatomi Sepeda


Maret 30, 2010
mengenai bagian-bagian sepeda gunung, banyak
dari kita telah
lama mengendari sepeda gunung
(MTB) tapi kurang mengetahui
komponen atau bagian-bagian sepeda yang
kita pakai.bagian-bagian penting dari
sepeda kita dengan tujuan jika ada
masalah pada salah satu komponen kita
dapat mengetahui dengan detail penyebab
dan bahkan mungkin memperbaikinya.

Handle Bar
Lebih dikenal dengan stang kemudi, pada MTB ada beberapa jenis Monkey bar, Rise bar dan Standart bar. Handle bar adalah kokpit sepeda kita, kontrol gigi transmisi, rem depan-belakang terdapat di handlebar ini. Pilihlah handle bar yang sesuai dengan kebutuhan anda.

Top Tube
Merupakan bagian dari frame sepeda bagian atas, Tips: Sesuaikan ukuran frame dengan tubuh anda

Down Tube
Merupakan bagian dari frame sepeda, melitang dari HeadSet terhubung langsung dengan top Tube Seat, Stay dan Rumah BB (buttom Bracket)

Shifter
Grupsets (komponen) pemindah gigi tranmisi, berfungsi untuk menggerakan FD (front derailleur) dan RD (rear derailleur), Shifter yang beredar dipasaran untuk penggerak RD mencapai 9 – 10 speed, untuk Shifter FD biasanya hanya terdiri 2 – 3 speed.

Handgrip
Adalah pembungkus Handlebar (stang kemudi) berbahan karet/tape tergantung kebutuhan. Usahakan Handgrip tidak berputar pada handlebar saat kita berkendara, handgrip yang terlalu tebal atau terlalu tipis mengurangi kenyamanan kita dalam bersepeda.

Brake Lever
Tuas Rem (depan-belakang) posisikan Brake laver dengan benar sesuaikan dengan kenyamaan anda ketika bersepeda, usahakan jari tangan dapat meraih dengan mudah lever (tuas).

HeadSet
Bagian depan Frame yang didalamnya terdapat bearing dan komponen lainnya yang berfungsi untuk menghubungkan Fork(suspensi) depan dengan stem dan handlebar.

Stem
Merupakan bagian kokpit sepeda kita, berfungsi untuk menghubungkan handle bar – Headset dan Fork(suspensi) depan. Stem tersedia dalam beberapa ukuran untuk suspensi depan yang panjang (long travel) bentuk stem berbeda dengan stem standart, Tips: jika anda merasa stem anda terlalu panjang dan kita bersepeda terasa membungkuk anda bisa menggantinya dengan ukuran stem yang pendek.

Sadle
Sadel – tempat duduk pengemudi, untuk sepeda MTB biasanya berukuran lebih tebal dibandingkan dengan roadbike. Atur posisi Sadel supaya benar-benar lurus (horizontal), atur maju dan mundurnya sandel usahakan tidak terlalu jauh atau terlalu dekat dengan hadle bar.
Tips:Posisi yang tidak tepat akan mengakibatkan tidak nyaman kitika bersepeda pada kasus serius mengakibatkan cidera pinggang.

SeatPost
Dudukan Sadel (sadle) penghubung antara sadel dengan frame sepeda, posisi vertikal sesuaikan dengan kenyamanan anda. Tips:cobalah naik sepeda pada posisi berhenti, luruskan kaki anda hingga benar2 meraih pedal. Jika posisi kaki masih terlihat dan dirasa masih tidak lurus padahal posisi pedal sudah dibawah hal ini pertanda bahwa seatpost anda kurang tinggi. Aturlah seatpost hingga benar-benar sesuai dengan kebutuhan anda.

Seat Stay
Merupakan bagian belakang frame. Untuk MTB dual suspension Seat Stay biasanya berupa swingarms (lengan ayun) terhubung dengan frame menggunakan suspensi belakang.

Pedals
Kayuhan. Merupakan komponen memutar Buttom Bracket dan Crankset sehingga sepeda bisa bergerak (digerakan ketika kita mengayuh sepeda).

Crank Set
Komponen lengan yang menghubungkan pedals dengan chainrings.

Chain Ring
Merupakan komponen tranmisi gigi depan (biasanya terdiri dari 2 -3 Chain Rings). Berfungsi menghubungkan rantai dengan Crankset.

Chain
Rantai. Merupakan komponen yang sangat vital fungsinya karena inilah yang bertugas menghubungkan Crankset Chain Ring dengan komponen Roda belakang, sehingga sepeda dapat melaju.

Idler Pulley
Merupakan bagian dari Rear Derailleur (RD), berupa gir (gigi) kecil disertai tension (biasanya berupa per-pegas) yang berfungsi agar chain (rantai) tetep lurus dan tidak kendor.

Front Derailleur
Merupakan komponen vital pada sepeda MTB, berfungsi mengatur pemindahan gigi depan (chain rings). Lebih dikenal dengan istilah FD, terhubung langsung dengan Shifter.

Rear Derailleur
Merupakan komponen vital pada sepeda MTB, berfungsi mengatur pemindahan gigi belakang. Lebih dikenal dengan istilah RD, terhubung langsung dengan Shifter.

Rims
Merupakan komponen Wheelset (roda) lebih di kenal dengan Pelak (pelek) sepeda.

Tire
Ban. Terbuat dari karet, Tips:sesuaikan jenis dan ukuran ban dengan kebutuhan anda. Ukuran ban untuk jenis aspal (road) biasanya tapak kecil dan motif standart. Untuk ada yang menggemari offroad atau bahkan downhill pilihlah jenis ban dengan tapak lebar dan motif khusus full offroad.

Front Fork
Suspensi depan, Merupakan bagian sepeda yang berfungsi menghubungkan roda (whellset) depan dengan kemudi (handlebar). Fork yang beredar di pasaran tersedia berbagai jenis, merek dan ukuran. Tips:sesuaikanlah jenis dan ukuran fork dengan kebutuhan anda, untuk medan aspal gunakan fork dengan panjang travel standart, sedangkan untuk penggemar downhill biasanya menggunakan travel yang panjang.

Master Dishbrake
Merupakan komponen Brake (rem), merupakan rumah bagi kampas rem. Komponen ini berfungsi untuk menjepit dishbrake ketika kita melakukan pengereman.
Untuk jenis Brake konvensional (V-brake) komponen ini tidak ada fungsinya digantikan oleh brakepad.

DishBrake
Cakram, berupa piringan terhubung langsung dengan wheelset baik depan atau belakang. Untuk jenis V-brake komponen ini tidak ada.

Spokes
Jari-jari Roda, menghubungkan Hub dengan Rims (pelak).

Hub
Terletak ditengah roda disinilah jari-jari dan Rims (pelak) terhubung. Komponen didalamnya terdapat bearing (gotri).

Demikianlah Tips sederhana mengenal anatomi sepeda gunung

, dengan bekal ini kita menjadi lebih tahu macam-macam komponen yang ada pada sepeda gunung kita. Happy cycling,

dikutip dari : http://berita.balihita.com/tips-dan-trik-anatomi-sepeda.html

Cara Membersihkan Sepeda


Punya sepeda yang lama tidak terawat dan ingin menggunakannya lagi? Atau ingin membersihkan sepeda tapi tidak tahu caranya? Saya menemukan artikel Cara Membersihkan dan Melumasi Sepeda di BikeRadar.com. Artikelnya jelas dan mendalam, dilengkapi dengan gambar. Jadi ingat kalau sepeda saya tadi belum dibersihkan, bersih-bersih sepeda yuk :)

Tips Pelumas Sepeda Ekonomis


Tips ini saya baca di beberapa forum sepeda, jadi bukan asli ide saya. Sebagai alternatif pelumas sepeda dapat digunakan pelumas mesin jahit/mesin obras, atau lebih dikenal sebagai minyak singer. Walaupun mereknya juga belumminyak singer sepeda tentu itu. Dari beberapa kesaksian pengguna hasilnya sangat memuaskan dibandingkan harganya yang tidak seberapa. Saya kemarin membeli minyak pelumas ini Rp 2900 sebotol cuka kecil, mungkin 100ml(?). Biasanya kalau beli botol besar bisa lebih ekonomis. Kegunaan dan keuntungan menggunakan minyak mesin jahit ini adalah (dirangkum dari beberapa thread forum): * pelumas rantai dan engsel-engsel perangkat pemindah gigi, * penghilang karat, * pelindung cat rangka, * murah Kekurangannya yang saya tahu adalah bila digunakan di daerah yang berdebu rantai akan cepat kotor karena sifatnya yang basah dan mengikat debu. Antisipasinya jangan berlebihan melumasi rantai dengan minyak ini. Lagipula bagian yang harus dilumasi adalah bagian sambungan mata rantai saja. Jadi setelah melumasi secukupnya rantai di bagian sambungan mata rantai lap rantai bagian luar dengan lap hingga kering. Post ini akan diupdate dengan perkembangan dan review hasil penggunaannya di sepeda saya. Stay tune… (kaya radio aja)…

Tool Kit : Alat Reparasi Sepeda


Buat yang suka bongkar utak-atik reparasi sepeda, perlengkapan dan kunci-kunci pasti sudah merupakan suatu kebutuhan. Tapi sebenarnya kalau punya hobi bersepeda perlu juga memiliki beberapa peralatan sepeda untuk mengantisipasi kalau terjadi kerusakan pada sepeda kesayangan. Buat yang bingung alat apa saja yang harus dibeli, tidak usah bingung ada LifeLine Workshop Tool Kit, paket tool kit yang menyertakan 30 alat yang paling sering dipakai. Tidak perlu repot lagi kan. Isinya antara lain (maaf tidak saya terjemahkan, soalnya nanti malah membingungkan) : * Cable Cutter * Chainring Nut Wrench * Free Wheel Turner * Hexagonal Key Wrench * Pedal Wrench * Tyre Levers Harganya sekitar Rp 600.000. Kalau dipukul (wadaow) rata masing tool seharga 20ribu saja. Cukup murah dan praktis kan? Sayangnya saya tidak tahu toko sepeda mana yang menjual tool kit seperti ini. info dan gambar : via bikeradar.com. katakunci : toolkit | perlengkapan reparasi sepeda

Sepeda Teknologi F1


Bisa dibilang ini sepeda tercanggih saat ini. Bagaimana tidak, perancangnya adalah insinyur (engineer) Formula One, balapan mobil tercanggih di bumi.
Sepeda jalanan (road bike) berangka serat karbon ini diberi nama Factor 001. Di dalamnya ada teknologi :

* accelorometer yang mengukur derajat kemiringan kiri/kanan, sudut dan tingkat tanjakan dan data lainnya termasuk kecepatan roda belakang, torsi rata-rata, minimal, maksimal tiap kayuhan,
* pengukur data biometrik yang mengukur detak jantung, pernapasan, suhu kulit dan suhu tubuh inti.
* layar LCD sentuh yang menampilkan semua data di atas,
* rem cakram dari keramik (meminimalisir panas),
* rangka tanpa sambungan yang dibuat khusus sesuai ukuran pengguna,

Mau tahu harganya? Awas, jangan sampai lompat dari kursi .... Rp 454.551.451 yap empat ratus lima puluh lima juta. (£20.000 untuk sepedanya, dan £7000 untuk software).



Target pasar sepeda ini jelas, atlit profesional dan orang kaya penyuka gadget.

Nah, kalau Anda punya uang segitu mau dibeliin sepeda ini tidak?


dari bikeradar.
kata kunci : sepeda canggih, formula one